Profil Jurusan

jte
   Sejarah Fakultas Teknik Universitas Malikussaleh (Fakultas Teknik Unimal) ini berawal dari Sekolah Tinggi Teknik Malikussaleh yang didirikan pada tahun 1982 dibawah Yayasan Pendidikan Malikussaleh dengan dua jurusan diantaranya Jurusan Teknik Sipil dan Teknik Mesin. Kemudian pada tahun 1983 dibuka Jurusan Teknik dan Manajemen Industri. Pada tanggal 19 Maret 1984 secara resmi Sekolah Tinggi Teknik Malikussaleh memperoleh status Terdaftar dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI dengan nomor 0357/O/1984. Selanjutnya jurusan Teknik Kimia dibuka pada tahun 1986.

   Pada tanggal 11 September 1989 secara resmi Sekolah Tinggi Teknik Malikussaleh terdaftar sebagai Fakultas Teknik Unimal dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI No. 0584/0/1989 dengan jurusannya Teknik Sipil, Teknik Mesin, Teknik Manajemen Industri dan Teknik Kimia. Dengan melihat perkembangan dan tingkat kebutuhan pendidikan teknik di kawasan Industri Lhokseumawe, maka pada tahun 1989 Fakultas Teknik kembali membuka Prodi Teknik Elektro sehingga Fakultas Teknik Unimal sudah memiliki lima jurusan.

   Pengelolaan Fakultas Teknik Universitas Malikussaleh sejak tahun 1987 sampai dengan tahun 1996 dipercayakan oleh Yayasan Pendidikan Malikussaleh kepada Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Cabang Lhokseumawe. Setelah tahun 1996, pengelolaan dikembalikan lagi kepada yayasan. Puncak dari upaya yang maksimal untuk meningkatkan status Universitas Malikussaleh yakni ketika Presiden Megawati Soekarno Putri mengeluarkan Keppres Nomor 95 Tahun 2001, tanggal 1 Agustus 2001, mengenai Penegerian Universitas Malikussaleh.

  PSTE sesuai dengan surat pendirian yang di tanda tangani oleh Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi tanggal 20 April 1993 dengan nomor 145/DIKTI/Kep/1993. Pendirian PSTE yang memiliki ciri khas atau karakteristik khusus di bidang ilmu dan teknologi rekayasa kelistrikan dan industri. PSTE di gagas untuk menjawab kebutuhan industri yang berada di sekitar kampus dan untuk menghadapi era globalisasi dan revolusi industri 4.0. Oleh sebab itu tantangan tersebut di jawab dengan mempersiapkan generasi muda yang menguasai kompetensi ilmu teknik di bidang teknik elektro baik dari segi manajemen, rekayasa pada PSTE.

Alamat

Jl. Batam No. 16 Bukit Indah, Kecamatan Muara Satu, Kota Lhokseumawe, Aceh

  • dummy (0645) 41373

  • dummy

  • dummy te@unimal.ac.id

Search